SHARE
Laptop

Spesialis laptop dan PC berbasis Linux, TUXEDO Computers baru saja mengumumkan laptop gaming terbarunya, Sirus 16. Laptop gaming tersebut menjadi laptop gaming pertama dari perusahaan asal Jerman tersebut yang dibekali dengan konfigurasi chip dari AMD yang mengkombinasikan APU Ryzen 7 7840HS “Phoenix” dengan GPU Radeon RX 7600M XT RDNA3. 

AMD Ryzen 7 7840HS merupakan processor 7 nm yang memiliki 8 core dan 16 thread, dengan base clock 3,8 GHz dan boost clock 5,1 GHz. Processor tersebut juga memiliki grafis terintegrasi Radeon 780M dengan 12 core. Sirius 16 memungkinkan APU dapat beroperasi pada TDP penuhnya 54 W atau turbo di 80 W turbo.

Untuk urusan grafis Sirus 16 dibekali dengan GPU Radeon RX 7600M XT yang memiliki 32 compute unit, 32 ray tracing accelerator core dengan base clock 1,4 GHz dan boost clock di 2,2 GHz, GPU tersebut juga membawa memori GDDR6 berkapasitas 8GB. Sirius 16 juga mampu menjalankan GPU tersebut dengan TGP penuh di 120W yang akan memberikan pengalaman gaming yang lancar dan halus pada settingan tertinggi.

Sirius 16 dibekali dengan layar berukuran 16.1 inci dengan resolusi 2560 x 1440 piksel dengan refresh rate 165Hz. Layarnya juga memiliki bezel yang tipis dan memiliki color gamut sRGB 100%. Laptop tersebut juga memiliki keyboard ukuran penuh dengan backlit RGB yang dapat dikostumisasi pertombol.

Sirius 16 juga dilengkapi dengan sistem pendigin dual-fan yang memiliki lubang angin di kedua sisi dan belakang chassis laptop serta dilengkapi dengan air intake besar pada panel bagian bawah. Laptop tersebut juga dibekali dengan baterai berkapasitas 80Wh yang diklaim dapat bertahan hingga 10 jam pada penggunaan ringan atau 6 jam pada penggunaan sedang.

Sirius 16 memiliki banyak opsi untuk peningkatan penyimpanan dan memori serta konektivitas. Laptop gaming tersebut memiliki dua slot M.2 yang mendukung SSD NVMe PCIe 4.0, dan dua slot DDR5 SODIMM yang mendukung hingga 96 GB RAM. 

Sirius 16 juga dibekali dengan port yang melimpah mulai port USB 4.0 Gen3x2 Type-C 40 Gbps yang mendukung Thunderbolt 4, DisplayPort 1.4, dan Power Delivery, port USB 3.2 Gen 2 Type-C 40 Gbps yang mendukung DisplayPort 1.4, dua port USB 3.2 Type-A 10 Gbps, port HDMI 2.1 berukuran penuh yang mendukung hingga resolusi 8K pada 60 Hz, jack Ethernet Gigabit RJ-45, dan jack headphone dan mikrofon terpisah. Laptop gaming tersebut juga memiliki modul Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.2 untuk konektivitas nirkabel.

Sirius 16 berjalan dengan sistem operasi TUXEDO_OS 21.10 yang merupakan versi kustom dari Ubuntu 21.10 yang memiliki antarmuka yang ramah pengguna dan driver yang dioptimalisai. Laptop gaming tersebut juga mendukung distribusi Linux lain seperti Manjaro, Fedora, OpenSUSE, dan Debian. Sirius 16 juga memiliki TUXEDO Control Center yang memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan kinerja, kecepatan kipas, dan pencahayaan RGB laptop. Sirius 16 tersedia untuk pre-order sekarang dengan harga mulai dari 1700 EUR, yang mencakup 16 GB RAM DDR5-5600 dan SSD Samsung 980 500 GB. Laptop gaming tersebut diekspektasikan akan mulai dikirimkan pada pertengahan Desember 2023.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Cyber Life
Adobe Perkenalkan Teknologi AI Agentik untuk Photoshop, Premiere Pro, dan Acrobat

Adobe baru saja memamerkan sekilas kemampuan terbaru berbasis kecerdasan buatan (AI) yang sedang dikembangkan untuk...

Handphone
Realme GT 7 Siap Meluncur 23 April, Bawa Baterai 7.200mAh dalam Bodi Tipis 8,25mm

Realme resmi mengumumkan bahwa GT 7 akan diluncurkan di Tiongkok pada 23 April dan menjadi...

Electronic & Acc
Vivo Watch 5 Siap Meluncur 21 April, Tawarkan Baterai Tahan Hingga 22 Hari dan Fitur Kesehatan Canggih

Vivo akan meluncurkan Vivo Watch 5 pada 21 April di Tiongkok, bersamaan dengan kehadiran smartphone...

Cyber Life
YouTube Luncurkan Fitur AI Music Generator untuk Kreator, Gratis dan Bebas Hak Cipta

YouTube resmi menghadirkan fitur baru berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk para kreator kontennya. Diumumkan pada...

Electronic & Acc
Oppo Enco Free 4 Resmi Diluncurkan, TWS dengan Tuning Dynaudio dan Sertifikasi IP55

Oppo resmi meluncurkan Oppo Enco Free 4 di Tiongkok sebagai lini terbaru dari jajaran earphone...

Handphone
Motorola Siapkan Peluncuran Smartphone Baru 24 April, Meskipun Nama Resmi nya Belum Dikonfirmasikan

Meskipun perangkat seluler ini belum ada kepastian nama nya, tapi banyak yang memperkirakan bahwa perangkat...

Hardware
NVIDIA Akhirnya Rilis Varian Terjangkau dari Kartu Grafis RTX 50 Series dengan RTX 5060 Terbaru

Nvidia baru saja meluncurkan GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti yang menandai era baru...

Handphone
Honor Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Jumbo Yang Ramping

Honor kembali menggebrak pasar smartphone, kali ini dengan lini "Power" yang langsung mencuri perhatian. Sesuai...

Games
Bocoran Oblivion Remastered Gemparkan Industri Game, Detail dan Tampilan Baru Terungkap

Kehebohan baru saja melanda komunitas gamer setelah tangkapan layar dan detail proyek remaster dari game...