Produsen kacamata pintar XREAL resmi mengajukan gugatan hukum terhadap rivalnya, Viture, atas dugaan pelanggaran paten. Dalam siaran persnya, XREAL menyatakan bahwa gugatan tersebut telah diajukan ke pengadilan federal di Texas, Amerika Serikat. XREAL menuduh Viture secara ilegal menggunakan teknologi berpaten miliknya pada sejumlah produk, termasuk model Luma Pro, Luma Ultra, dan Beast.
Menurut XREAL, gugatan ini bukan sekadar soal satu paten tertentu, melainkan upaya menghentikan pola pelanggaran kekayaan intelektual yang dinilai dapat merusak ekosistem inovasi dan menghambat perkembangan teknologi di industri smart glasses dan augmented reality. Perusahaan menegaskan bahwa perlindungan paten menjadi krusial untuk menjaga keberlanjutan inovasi.
Sebelumnya, XREAL juga telah memenangkan putusan sementara berupa larangan penjualan terhadap Viture di Jerman. Keputusan tersebut menyebabkan penghentian penjualan produk Viture di negara tersebut dan berpotensi meluas ke sembilan negara Eropa lainnya, termasuk Prancis, Italia, dan Spanyol. Larangan tersebut mencakup beberapa model smart glasses Viture, seperti Pro, Luma, dan Luma Pro.
XREAL dan Viture sama-sama memproduksi kacamata augmented reality dengan layar terintegrasi yang dapat dihubungkan ke smartphone maupun laptop. Produk dari kedua perusahaan menawarkan spesifikasi yang serupa, terutama dari sisi resolusi layar dan bidang pandang, dua aspek penting dalam perangkat AR modern.
Menanggapi gugatan tersebut, Viture membantah tuduhan pelanggaran paten. Dalam pernyataannya, perusahaan menyebut produknya tidak melanggar paten yang dimaksud dan menilai klaim XREAL sebagai tidak berdasar. Viture juga membantah informasi bahwa produknya dilarang di sembilan negara Eropa, serta menyatakan tengah mengambil langkah hukum terkait pernyataan XREAL.
Meski tergolong pemain baru di industri AR dan VR, Viture kini menghadapi tekanan hukum yang serius. Sementara itu, XREAL dikenal memiliki portofolio kekayaan intelektual yang besar dengan lebih dari 800 paten dan pengajuan paten di berbagai negara untuk teknologi AR, VR, dan teknologi terkait lainnya. Pada ajang CES 2026, XREAL juga memperkenalkan sejumlah produk baru, termasuk kacamata AR ROG X R1 hasil kolaborasi dengan ASUS, yang menegaskan ambisi besarnya di pasar global.










