SHARE
Handphone

Samsung baru saja membuat kejutan di segmen smartphone kelas menengah. Raksasa asal Korea Selatan tersebut baru saja merilis video teaser 60 detik yang tidak hanya memamerkan desain segar di Galaxy A56 5G, A36 5G, dan A26 5G, tapi juga janji revolusioner dengan update sistem operasi Android hingga enam generasi.

Lompatan besar ini menempatkan Galaxy A terbaru lebih baik dari kompetitor lainnya dalam hal dukungan jangka panjang, bahkan penawaran tersebut juga melampaui ekspektasi banyak pengamat. Galaxy A56 dan A36 akan mengusung sistem operasi Android 15 (One UI 7.0) dengan membawa fitur AI canggih dan privasi kelas atas.

Desain smartphone juga ikut berevolusi. Kini, modul kamera berbentuk pil yang menyatu, terinspirasi desain smartphone foldable Samsung juga hadir di seluruh lini A series. A56 dan A36 tampil menawan dengan frame brushed aluminium dan tombol “Key Island” yang unik.

Sedangkan untuk performa, Galaxy A56 5G ditenagai Exynos 1580 yang menjanjikan peningkatan grafis hingga 37%. A36 5G kini beralih ke Snapdragon 6 Gen 3 untuk performa layar 120Hz yang mulus.

Sektor kamera juga tak kalah dengan sensor utama 50MP di A56 dan A36, serta mode malam yang lebih baik di A36. Semua model masih dibekali dengan baterai berkapasitas   5000mAh, hanya saja A56 kini mendukung fast charging 45W.

Smartphone menengah terbaru dari Samsung tersebut juga diperkirakan akan meluncur pada pertengahan Maret mendatang.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Cyber Life
YouTube Luncurkan Fitur AI Music Generator untuk Kreator, Gratis dan Bebas Hak Cipta

YouTube resmi menghadirkan fitur baru berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk para kreator kontennya. Diumumkan pada...

Electronic & Acc
Oppo Enco Free 4 Resmi Diluncurkan, TWS dengan Tuning Dynaudio dan Sertifikasi IP55

Oppo resmi meluncurkan Oppo Enco Free 4 di Tiongkok sebagai lini terbaru dari jajaran earphone...

Handphone
Motorola Siapkan Peluncuran Smartphone Baru 24 April, Meskipun Nama Resmi nya Belum Dikonfirmasikan

Meskipun perangkat seluler ini belum ada kepastian nama nya, tapi banyak yang memperkirakan bahwa perangkat...

Hardware
NVIDIA Akhirnya Rilis Varian Terjangkau dari Kartu Grafis RTX 50 Series dengan RTX 5060 Terbaru

Nvidia baru saja meluncurkan GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti yang menandai era baru...

Handphone
Honor Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Jumbo Yang Ramping

Honor kembali menggebrak pasar smartphone, kali ini dengan lini "Power" yang langsung mencuri perhatian. Sesuai...

Games
Bocoran Oblivion Remastered Gemparkan Industri Game, Detail dan Tampilan Baru Terungkap

Kehebohan baru saja melanda komunitas gamer setelah tangkapan layar dan detail proyek remaster dari game...

Cyber Life
Kisruh OpenAI, Belasan Mantan Karyawan Bela Elon Musk, Lawan Rencana Restrukturisasi Perusahaan

Pertarungan hukum soal masa depan OpenAI semakin sengit. Dukungan untuk Elon Musk kini datang dari...

Games
Aksi Perdana Marathon Dipamerkan Bungie, Siap Gebrak Genre Extraction Shooter pada September Mendatang

Penantian para penggemar akhirnya terjawab. Bungie resmi memamerkan gameplay perdana dari Marathon, game extraction shooter...

Hardware
Colorful Perkenalkan Motherboard AMD X870 Pertamanya, CVN X870 ARK FROZEN Dengan Desain Unik

Colorful Technology Company Limited, nama yang tak asing lagi di dunia komponen PC gaming, laptop...