SHARE
Games

Tanggal perilisan untuk PS5 yang lebih ramping dan ringan kelihatannya telah bocor secara online, bersamaan dengan detil mengenai bundle pertamanya. Menurut pemberi informasi Billbil-kun, konsol PlayStation baru dengan bentuk yang lebih kecil akan dijual pada 10 November di Amerika sebelum tersebar ke negara lainnya, baik versi disc ataupun digital. Sesaat sebelum itu, pada 8 November, SOny akan menjadikannya paket dengan Marvel’s Spider-Man 2 dengan harga $599.99, yang memiliki harga yang sama dengan bundle edisi standard saat ini. Meski[un tidak disebutkan secara eksplisit, konten seharusnya serupa dengan voucher digital game, bersamaan dengan kontroler bertema.

Laporan Billbil-kun mengatakan bahwa bundle Spider-Man 2 hanya akan terdapat pada versi disc dari PS5 Slim tanpa desain tertentu, yang kemungkinan mereferensikan pada edisi spesial PS5 merah dan hitam. Sony telah mengungkapkan PS5 Slim baru minggu lalu, yang dikatakan akan 30 persen lebih kecil dibandingkan PS5 aslinya. Konsol ini akan tersedia bulan depat dan akan memiliki bagian atas glossy dan bagian bawah matter. Sama seperti peluncuran aslinya, konsol ini akan tersedia dalam dua versi, Digital Edition dan satu yang dilengkapi dengan disc drive Ultra HD Blu-ray yang bisa dibongkar pasang.

PS5 Slim edisi disc memiliki harga $499.99, sama seperti versi aslinya. PS5 Slim Digital Edition memiliki harga $449.99 naik dari $399. Drive dijual secara terpisah dengan harga $79.99. Pada bagian hardware, kedua konsol masih sama dalam hal tenaga pemrosesan dan grafik, namun terdapat peningkatan kecil pada penyimpanan internal, naik dari SSD 825GB ke SSD 1TB. Perlu menjadi catatan bahwa setelah Sony berhasil menjual seluruh persediaan edisi peluncuran PS5, varian baru yang lebih ramping ini akan menjadi satu-satunya yang tersedia untuk dibeli.

Laporan lebih jauh memberikan catatan bahwa beberapa penjual Jepang, termasuk situ Amazon, telah membuka pre-order untuk PS5 SLim, dengan tanggal peluncuran pada 10 November.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Handphone
Nothing Phone 3a Lite Hadir dengan Baterai Besar dan Sistem Tiga Kamera

Perusahaan teknologi Nothing kembali memperluas lini produknya dengan meluncurkan Nothing Phone 3a Lite, model terbaru...

Software
Google Play Store Kian Canggih, AI Bantu Pengguna Menyaring Ulasan

Google terus memimpin gelombang transformasi digital dengan integrasi kecerdasan buatan (AI) ke dalam layanannya, dan...

Software
Instagram Uji Fitur Baru! Personalisasi Algoritma Reels

Instagram tengah menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna menyesuaikan algoritma rekomendasi konten sesuai minat mereka....

Software
Ada Penghargaan Eksklusif Nih! Instagram Akan Mulai Memberikan Penghargaan Khusus untuk Kreator Terpilih

Instagram tengah bersiap meluncurkan program penghargaan eksklusif bagi kreator terpilih, sebagaimana dilaporkan oleh The Hollywood...

Games
Assassin’s Creed Mirage Hadirkan DLC Gratis “Valley of Memory” pada 18 November 2025

Ubisoft resmi mengumumkan bahwa DLC gratis berjudul Valley of Memory untuk Assassin’s Creed Mirage akan...