SHARE
Games

Jelang event  Consumer Electronics Show (CES) 2025 telah dimulai, dan bocoran informasi mengenai GPU Nvidia RTX generasi berikutnya, 50 Series, semakin memanaskan antusiasme para penggemar. Sorotan utama tertuju pada RTX 5080, yang dijanjikan akan membawa peningkatan signifikan dibandingkan pendahulunya, RTX 4080.

Menurut laporan terbaru dari Benchlife, RTX 5080 akan menawarkan kecepatan memori 30 Gbps, bahkan melampaui RTX 5090 sebagai flagship dengan 28 Gbps. Peningkatan tersebut berkat bandwidth memori sebesar 960 GB/s yang dibawanya yang naik 34% dari RTX 4080.

Meskipun RTX 5090 tetap menjadi yang terkuat dalam lini GPU terbaru NVIDIA berkat bus 512-bit dan bandwidth 1.792 TB/s, RTX 5080 tampaknya diposisikan sebagai pilihan ideal bagi gamer dan kreator yang menginginkan performa tinggi tanpa menguras dompet.

Lini GPU terbaru tersebut yang diperkirakan akan memulai debutnya pada 6 Januari 2025, dilaporkan akan mencakup RTX 5090, RTX 5080, RTX 5070 Ti, dan kemungkinan RTX 5070. 

Laporan terbaru juga menyebut RTX 5060 yang lebih sederhana yang akan diperkenalkan dengan VRAM berkapasitas 8GB dengan versi Ti yang akan mengusung GDDR7 berkapasitas 16GB yang bisa menjadi opsi menarik bagi pembeli kelas menengah.

NVIDIA juga semakin meningkatkan antisipasi peluncuran GPU terbarunya dengan kampanye pemasaran yang terkait dengan perayaan ulang tahun ke-25 kartu grafis GeForce. Maraton gaming global, GeForce LAN 50, dan serangkaian teaser di media sosial terus membuat para penggemar penasaran. 

Antisipasi tersebut juga mencapai puncaknya dengan perilisan trailer sinematik dari The Witcher IV, yang dikabarkan dirender pada GPU Nvidia yang belum diumumkan.

RTX 50 series juga diperkirakan akan mendorong batasan fitur berbasis AI. Desas-desus industri menunjuk pada pembaruan besar dalam teknologi DLSS dan tool machine learning yang dapat membentuk kembali cara game dirender dan dimainkan.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Handphone
Nothing Phone 3a Lite Hadir dengan Baterai Besar dan Sistem Tiga Kamera

Perusahaan teknologi Nothing kembali memperluas lini produknya dengan meluncurkan Nothing Phone 3a Lite, model terbaru...

Software
Google Play Store Kian Canggih, AI Bantu Pengguna Menyaring Ulasan

Google terus memimpin gelombang transformasi digital dengan integrasi kecerdasan buatan (AI) ke dalam layanannya, dan...

Software
Instagram Uji Fitur Baru! Personalisasi Algoritma Reels

Instagram tengah menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna menyesuaikan algoritma rekomendasi konten sesuai minat mereka....

Software
Ada Penghargaan Eksklusif Nih! Instagram Akan Mulai Memberikan Penghargaan Khusus untuk Kreator Terpilih

Instagram tengah bersiap meluncurkan program penghargaan eksklusif bagi kreator terpilih, sebagaimana dilaporkan oleh The Hollywood...

Games
Assassin’s Creed Mirage Hadirkan DLC Gratis “Valley of Memory” pada 18 November 2025

Ubisoft resmi mengumumkan bahwa DLC gratis berjudul Valley of Memory untuk Assassin’s Creed Mirage akan...

Gadget
Valve Hadirkan Menu Baru di Steam Store agar Lebih Mudah Menemukan Game

  Valve resmi meluncurkan menu baru di Steam Store setelah melalui masa uji coba sejak...

Cyber Life
Naik Level! Microsoft Tambahkan Model Claude ke Copilot 365

Prediksi beberapa minggu lalu terbukti benar. Microsoft resmi mengumumkan bahwa Copilot 365 kini menambahkan model...

Software
Hampir 15 tahun sejak diluncurkan, Instagram Tembus 3 Miliar Pengguna Aktif Bulanan

Seperti yang diumumkan Mark Zuckerberg melalui Threads. Angka ini naik signifikan dari 2 miliar pengguna...