SHARE
Games

Nintendo baru saja dilaporkan tengah mengembangkan konsol portable terbaru yang memiliki performa yang mampu bersaing dengan PC gaming di pasaran. Konsol dengan nama kode Switch 2 tersebut nantinya akan ditenagai dengan chipset yang dirancang oleh NVIDIA yang merupakan pelopor di bidang teknologi grafis.

Chipset t239 dilaporkan akan menggunakan arsitektur NVIDIA Ampere yang sama pada kartu grafis GeForce RTX 30 Series. Teknologi Ampere mampu menghadirkan visual yang impresif dengan pencahayaan yang realistis, dan fitur canggih seperti ray tracing dan deep learning super sampling (DLSS).

Menurut laporan dari berbagai sumber chipset T239 akan memiliki 10 graphic processing cluster (GPC) yang masing-masing memiliki 128 core dengan total keseluruhan 1280 core. Jumlah core yang dimiliki chipset tersebut enam kali lebih banyak dari Switch original yang memiliki 256 core dengan chipset berbasis arsitektur NVIDIA Maxwell. Chipset T239 juga memiliki delapan core CPU yang berbasis dari Arm Cortex A78 yang merupakan processor dengan performa tinggi dan hemat daya.

Chipset T239 akan diproduksi oleh Samsung dengan menggunakan proses fabrikasi 7LPH 8nm. Proses fabrikasi 8nm tersebut membawa peningkatan dan menawarkan performa dan efisiensi daya yang lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya.

Switch 2 juga mampu memainkan game di resolusi 4K dan 60 fps tanpa menggunakan upscaling maupun interpolasi. Konsol tersebut juga mendukung ray tracing dan DLSS yang akan meningkatkan pengalaman gaming dari pengguna dengan meningkatkan kualitas grafis dan mensimulasikan cahaya yang lebih realistis.

Beberapa media juga dilaporkan bahwa mereka telah mencoba konsol Switch 2 pada event Gamescom 2023 di Jerman. Mereka juga mengklaim bahwa konsol tersebut mampu menjalankan demo Unreal Engine 5 Matrix Awakens dengan DLSS 3.1 yang memamerkan engine grafis dari Epix Games. Demo tersebut menampilkan adegan impresif dari franchise The Matrix seperti karakter, lingkungan dan efek yang tampil nyata.

Meskipun begitu, Nintendo masih belum resmi mengumumkan konsol Switch 2 namun perusahaan asal Jepang tersebut diperkirakan akan mengungkap beberapa detail dalam beberapa bulan mendatang. Konsol tersebut juga sebelumnya dilaporkan akan rilis pada akhir 2023 atau awal 2024 dan akan kompatibel dengan game dan aksesori Switch yang sudah ada.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Cyber Life
Adobe Perkenalkan Teknologi AI Agentik untuk Photoshop, Premiere Pro, dan Acrobat

Adobe baru saja memamerkan sekilas kemampuan terbaru berbasis kecerdasan buatan (AI) yang sedang dikembangkan untuk...

Handphone
Realme GT 7 Siap Meluncur 23 April, Bawa Baterai 7.200mAh dalam Bodi Tipis 8,25mm

Realme resmi mengumumkan bahwa GT 7 akan diluncurkan di Tiongkok pada 23 April dan menjadi...

Electronic & Acc
Vivo Watch 5 Siap Meluncur 21 April, Tawarkan Baterai Tahan Hingga 22 Hari dan Fitur Kesehatan Canggih

Vivo akan meluncurkan Vivo Watch 5 pada 21 April di Tiongkok, bersamaan dengan kehadiran smartphone...

Cyber Life
YouTube Luncurkan Fitur AI Music Generator untuk Kreator, Gratis dan Bebas Hak Cipta

YouTube resmi menghadirkan fitur baru berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk para kreator kontennya. Diumumkan pada...

Electronic & Acc
Oppo Enco Free 4 Resmi Diluncurkan, TWS dengan Tuning Dynaudio dan Sertifikasi IP55

Oppo resmi meluncurkan Oppo Enco Free 4 di Tiongkok sebagai lini terbaru dari jajaran earphone...

Handphone
Motorola Siapkan Peluncuran Smartphone Baru 24 April, Meskipun Nama Resmi nya Belum Dikonfirmasikan

Meskipun perangkat seluler ini belum ada kepastian nama nya, tapi banyak yang memperkirakan bahwa perangkat...

Hardware
NVIDIA Akhirnya Rilis Varian Terjangkau dari Kartu Grafis RTX 50 Series dengan RTX 5060 Terbaru

Nvidia baru saja meluncurkan GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti yang menandai era baru...

Handphone
Honor Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Jumbo Yang Ramping

Honor kembali menggebrak pasar smartphone, kali ini dengan lini "Power" yang langsung mencuri perhatian. Sesuai...

Games
Bocoran Oblivion Remastered Gemparkan Industri Game, Detail dan Tampilan Baru Terungkap

Kehebohan baru saja melanda komunitas gamer setelah tangkapan layar dan detail proyek remaster dari game...