Sony resmi mengungkap DualSense Limited Edition bertema The Last of Us, hasil kolaborasi dengan Naughty Dog. Kontroler edisi khusus ini menampilkan ikon trofi dan elemen khas dari The Last of Us Part I & Part II, dengan desain dual-tone yang elegan. DualSense The Last of Us Limited Edition akan tersedia mulai 10 April, sementara pre-order dibuka lebih awal pada 14 Maret.
Desain kontroler ini mengusung warna hitam dan putih, dengan permukaan yang dihiasi ikon trofi PlayStation dalam finishing glossy. Setiap trofi melambangkan momen penting, karakter, dan peristiwa ikonik dari kedua game The Last of Us.
“Kami sangat bersemangat untuk mengabadikan warisan The Last of Us dalam bentuk kontroler yang bisa dicintai oleh para penggemar dan tim kami sendiri. Kami ingin memastikan bahwa kedua game The Last of Us mendapat representasi, dengan ikon trofi berwarna hitam glossy yang tersebar di seluruh bodi kontroler,” ujar Neil Druckmann, presiden Naughty Dog, dan Megan Mehran, desainer grafis, dalam pengumuman di PlayStation Blog.
Dari sekian banyak ikon, tiga simbol yang paling mencolok bagi penggemar TLOU adalah Firefly, Moth, dan Wolf. Logo Firefly yang ikonik berasal dari Part I, sementara Moth dan Wolf mewakili kisah yang saling terhubung antara Ellie dan Abby di Part II.
DualSense Limited Edition ini dibanderol dengan harga $84.99 di AS dan £74.99 di Inggris. Harga untuk pasar Indonesia kemungkinan akan diumumkan menjelang pre-order pada 14 Maret. Pengguna bisa mendapatkannya melalui direct.playstation.com di wilayah tertentu serta di beberapa retailer resmi mulai 10 April.
Sony meluncurkan kontroler spesial ini tepat setelah The Last of Us Part II Remastered hadir di PC pada 3 April dan menjelang debut season kedua serial The Last of Us pada 13 April. Sebelumnya, Sony juga telah merilis DualSense edisi khusus untuk game eksklusif seperti Astro Bot, Marvel’s Spider-Man 2, dan God of War Ragnarök.