SHARE
Games

Tim Cloud Chamber dari 2K Games baru saja dilaporkan tengah mempersiapkan sekuel terbaru dari Bioshock. Studio tersebut baru saja dilaporkan tengah membuka perekrutan untuk pengembangan game terbarunya tersebut di San Francisco Bay Area, dan Montreal, Kanada.

Melalui situs resminya, Cloud Chamber membuka 29 posisi di berbagai bidang, mulai dari animasi, seni, desain, produksi, hingga penulisan naskah. Menariknya, tim yang akan mengembangkan sekuel terbaru dari BioShock tersebut akan diperkuat oleh para veteran yang berpengalaman dalam seri sebelumnya. Jonathan Pelling, yang pernah terlibat dalam desain BioShock pertama, akan menjabat sebagai Design Director. Sementara Hoagy de la Plante, sosok multitalenta di balik BioShock original, akan memimpin sebagai Creative Director. 

Meskipun detail resmi tentang game tersebut masih dirahasiakan namun dari bocoran dari lowongan kerja lama mengindikasikan bahwa petualangan baru BioShock mungkin akan mengambil setting di kota fiksi bernama Borealis, yang terletak di Antartika pada era 1960-an.

Meskipun begitu, seri terbaru dari BioShock tersebut tidak akan melibatkan Ken Levine, direktur original di balik kesuksesan franchise tersebut. Levine kini tengah fokus pada proyek game barunya, Judas, bersama studio Ghost Story Games. 

Sayangnya untuk saat ini masih belum ada jadwal rilis dari game tersebut, namun Take-Two Interactive, pemilik 2K Games, memperkirakan game sci-fi first-person shooter tersebut akan rilis sebelum Maret 2025.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Games
Stellar Blade Hadirkan DLC Nier: Automata, Mode Foto, dan Fitur Baru dalam Update Bulan Ini

Stellar Blade akan semakin menunjukkan inspirasi besar yang diambilnya. Game action-adventure hack-and-slash ini siap mendapatkan...

Software
Signal Hadirkan Beberapa Fitur, di antaranya Tautan Panggilan, Tombol Raise Hand, Reaksi Emoji, dan Peningkatan Lainnya

Signal kini hadir dengan pembaruan terbaru yang memperkenalkan berbagai fitur baru untuk meningkatkan pengalaman pengguna...

Cyber Life
Google Rilis Alat AI Eksperimental ‘Learn About’ dengan Gaya Edukasi Interaktif

Google baru saja merilis alat kecerdasan buatan (AI) eksperimental baru bernama Learn About, yang dirancang...

Cyber Life
Grok-2 dari xAI Mungkin Segera Tersedia Gratis di X

Elon Musk meluncurkan chatbot AI Grok dari xAI pada akhir 2023, namun hingga kini aksesnya...

Software
ChatGPT Desktop Kini Tersedia untuk Semua Pengguna, Tambahkan Fitur Baru

OpenAI terus memperluas aksesibilitas dan fungsionalitas ChatGPT Desktop. Setelah awalnya hanya tersedia untuk pengguna berlangganan...

Handphone
Vivo X200 Series Segera Meluncur di Malaysia

Pabrikan asal China, Vivo baru saja konfirmasikan perilisan smartphone terbarunya, X200 Series di Malaysia pada...

Electronic & Acc
Fiio JM21: DAP Kompak dengan Kualitas Audio Tinggi

Bagi para audiophile dan pencinta musik yang menginginkan kualitas suara resolusi tinggi dalam perangkat portabel,...

Hardware
Fujifilm sedang Mengembangkan Kamera Sinema Medium Format 102MP

Fujifilm secara mengejutkan mengumumkan bahwa mereka tengah mengembangkan kamera sinema medium format dengan resolusi 102...

Games
God of War Ragnarok untuk PS5 Akhirnya Membiarkan Kratos Menyelesaikan Teka-Teki dengan Tenang

Para penggemar Ghost of Sparta kini bisa bernapas lega, karena akhirnya Kratos bisa berpikir dengan...