SHARE
Games

Tim Cloud Chamber dari 2K Games baru saja dilaporkan tengah mempersiapkan sekuel terbaru dari Bioshock. Studio tersebut baru saja dilaporkan tengah membuka perekrutan untuk pengembangan game terbarunya tersebut di San Francisco Bay Area, dan Montreal, Kanada.

Melalui situs resminya, Cloud Chamber membuka 29 posisi di berbagai bidang, mulai dari animasi, seni, desain, produksi, hingga penulisan naskah. Menariknya, tim yang akan mengembangkan sekuel terbaru dari BioShock tersebut akan diperkuat oleh para veteran yang berpengalaman dalam seri sebelumnya. Jonathan Pelling, yang pernah terlibat dalam desain BioShock pertama, akan menjabat sebagai Design Director. Sementara Hoagy de la Plante, sosok multitalenta di balik BioShock original, akan memimpin sebagai Creative Director. 

Meskipun detail resmi tentang game tersebut masih dirahasiakan namun dari bocoran dari lowongan kerja lama mengindikasikan bahwa petualangan baru BioShock mungkin akan mengambil setting di kota fiksi bernama Borealis, yang terletak di Antartika pada era 1960-an.

Meskipun begitu, seri terbaru dari BioShock tersebut tidak akan melibatkan Ken Levine, direktur original di balik kesuksesan franchise tersebut. Levine kini tengah fokus pada proyek game barunya, Judas, bersama studio Ghost Story Games. 

Sayangnya untuk saat ini masih belum ada jadwal rilis dari game tersebut, namun Take-Two Interactive, pemilik 2K Games, memperkirakan game sci-fi first-person shooter tersebut akan rilis sebelum Maret 2025.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Handphone
Nothing Phone 3a Lite Hadir dengan Baterai Besar dan Sistem Tiga Kamera

Perusahaan teknologi Nothing kembali memperluas lini produknya dengan meluncurkan Nothing Phone 3a Lite, model terbaru...

Software
Google Play Store Kian Canggih, AI Bantu Pengguna Menyaring Ulasan

Google terus memimpin gelombang transformasi digital dengan integrasi kecerdasan buatan (AI) ke dalam layanannya, dan...

Software
Instagram Uji Fitur Baru! Personalisasi Algoritma Reels

Instagram tengah menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna menyesuaikan algoritma rekomendasi konten sesuai minat mereka....

Software
Ada Penghargaan Eksklusif Nih! Instagram Akan Mulai Memberikan Penghargaan Khusus untuk Kreator Terpilih

Instagram tengah bersiap meluncurkan program penghargaan eksklusif bagi kreator terpilih, sebagaimana dilaporkan oleh The Hollywood...

Games
Assassin’s Creed Mirage Hadirkan DLC Gratis “Valley of Memory” pada 18 November 2025

Ubisoft resmi mengumumkan bahwa DLC gratis berjudul Valley of Memory untuk Assassin’s Creed Mirage akan...

Gadget
Valve Hadirkan Menu Baru di Steam Store agar Lebih Mudah Menemukan Game

  Valve resmi meluncurkan menu baru di Steam Store setelah melalui masa uji coba sejak...

Cyber Life
Naik Level! Microsoft Tambahkan Model Claude ke Copilot 365

Prediksi beberapa minggu lalu terbukti benar. Microsoft resmi mengumumkan bahwa Copilot 365 kini menambahkan model...

Software
Hampir 15 tahun sejak diluncurkan, Instagram Tembus 3 Miliar Pengguna Aktif Bulanan

Seperti yang diumumkan Mark Zuckerberg melalui Threads. Angka ini naik signifikan dari 2 miliar pengguna...