SHARE
Games

Warner Bros. memang menjadikan Batman sebagai bintang utama di dunia game DC. Tapi, nasib game superhero lainnya kini dipertanyakan. Menurut laporan terbaru yang mengklaim bahwa pengembangan game Flash garapan WB Games Montreal, studio di balik Batman: Arkham Origins baru saja dibatalkan.

Awalnya, proyek tersebut  digagas sebagai game John Constantine. Namun, para eksekutif Warner Bros. lebih tertarik pada karakter populer seperti The Flash atau Joker. Sayangnya, setelah film The Flash yang dirilis pada 2023 lalu jeblok di pasaran, game tersebut pun ikut dikubur. Padahal, biaya produksi filmnya saja mencapai 220 juta dolar AS, tapi hanya mampu meraih 271 juta dolar AS di seluruh dunia.

Hingga saat ini, Warner Bros. masih belum memberikan pernyataan resmi terkait pembatalan ini. Keputusan tersebut juga bertepatan dengan reboot semesta DC oleh James Gunn. Meskipun Gunn sempat menyatakan bahwa game tidak harus terhubung dengan film baru, pembatalan ini tetap saja mengindikasikan kehati-hatian Warner Bros. dalam mengembangkan game di luar Batman. Sebelumnya, WB Games Montreal juga pernah mencoba menghadirkan Gotham Knights dengan Damian Wayne, tapi hasilnya juga tidak terlalu memuaskan.

The Flash pertama kali diadaptasi menjadi game pada 1991 di platform Game Boy, lalu kemudian diadaptasi kembali ke platform SEGA dengan judul yang sama. The Flash juga sempat hadir sebagai karakter playable pada Seri Injustice dan tampil di game Suicide Squad: Kill The Justice League.

Pembatalan game Flash ini mencerminkan strategi Warner Bros. yang enggan mengambil risiko besar. Padahal, banyak penggemar yang ingin melihat game superhero DC selain Batman. Saat ini, game Wonder Woman dan Suicide Squad memang masih dalam pengembangan. Tapi, sejak 2009, Batman menyumbang 60% dari total game DC.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Games
Balapan Berhenti? EA Dikabarkan Hentikan Sementara Seri Game Need for Speed

Electronic Arts (EA) dikabarkan tengah menghentikan sementara pengembangan seri game legendaris Need for Speed. Kabar...

Handphone
Samsung Dilaporkan Akan Perkenalkan Tri-Fold di Akhir Tahun Ini

Antisipasi membuncah di kalangan penggemar Samsung menjelang acara Galaxy Unpacked baru-baru ini. Banyak yang berharap...

Cyber Life
Google Discover Kini Tampilkan Ringkasan Berita dengan Teknologi AI, Tanpa Tautan Langsung ke Sumber

Google Discover, fitur kurasi berita dan blog yang muncul di aplikasi Google pada perangkat smartphone,...

Software
Spotify Tambahkan Kontrol Genre di Discover Weekly untuk Pengalaman Mendengarkan yang Lebih Personal

Dalam rangka merayakan satu dekade hadirnya Discover Weekly, Spotify menghadirkan pembaruan besar yang memungkinkan pengguna...

Games
Siap-siap Game Pecah! Tim Super Mario Odyssey Kini Garap Donkey Kong Bananza!

Nintendo telah mengkonfirmasi bahwa Donkey Kong Bananza, game eksklusif untuk Switch 2, dikembangkan oleh tim...

Cyber Life
Apple Pertimbangkan Kolaboras Besari! dengan Model AI dari OpenAI atau Anthropic untuk Perkuat Siri

Apple dikabarkan tengah menjajaki kerja sama dengan OpenAI dan Anthropic untuk memperkuat kemampuan Siri generasi...

Cyber Life
Nggak Jadi Tahun Ini, Produksi Chip AI Canggih Microsoft Mundur ke 2026!

Microsoft dikabarkan mengalami penundaan dalam produksi massal chip AI generasi terbarunya, Maia, hingga setidaknya tahun...

Games
Call of Duty: Black Ops 7 Bocor! Ungkap Dua Mode Multiplayer Baru

Call of Duty: Black Ops 7 sudah diumumkan secara resmi pada ajang Xbox Games Showcase...

Electronic & Acc
Apple Vision Pro dengan Chip M5 Meluncur 2025, Kacamata Pintar Diprediksi Hadir 2027

Apple tengah mengembangkan rangkaian produk wearable canggih yang akan memperluas lini realitas tertambah (XR) dan...