SHARE
Laptop

Dell diam-diam baru saja merilis anggota baru dari lini laptop Inspiron mereka, yaitu Dell 16 Plus. Kehadirannya cukup menarik perhatian karena laptop tersebut langsung dipersenjatai prosesor AMD Ryzen AI terbaru. 

 

Laptop Inspiron 16 Plus yang kini sudah terpampang di situs resmi Dell tersebut menggabungkan desain menawan dengan kinerja tinggi dan kemampuan AI mutakhir. Dell juga menargetkan laptop tersebut untuk pengguna yang mendambakan perangkat portabel yang tak hanya stylish, tetapi juga sanggup menangani berbagai tugas berat masa kini.

 

Melihat tampilannya, laptop tersebut dibalut dengan material aluminium berwarna Ice Blue yang memberikan kesan premium. Meskipun berukuran 16 inci, bobotnya cukup ramah untuk dibawa-bawa, sekitar 1,83 kg saja, dengan ketebalan hanya 16,99 mm.

 

Di balik desainnya yang ramping, Dell 16 Plus mengandalkan ‘otak’ dari AMD Ryzen AI terbaru. Pengguna bisa memilih antara chip Ryzen AI 7 350 atau Ryzen AI 5 340. Kedua prosesor tersebut sudah dilengkapi Neural Processing Unit (NPU) khusus AI yang sangat bertenaga. Berkat NPU ini, laptop sanggup menjalankan berbagai fitur AI seperti terjemahan instan atau asisten virtual dengan cepat langsung di perangkat, tanpa perlu koneksi internet super kencang. Performa multitasking pun ditunjang memori LPDDR5X yang ngebut dan penyimpanan SSD luas hingga 1 TB.

 

Pengalaman visual disajikan melalui layar 16 inci beresolusi FHD+ dengan aspek rasio 16:10 yang lapang. Layar ini nyaman di mata, bahkan ada dukungan sentuhan. Untuk interaksi sehari-hari, keyboardnya dilengkapi lampu latar dan tombol khusus Copilot untuk akses cepat ke fitur AI Microsoft.

 

Soal konektivitas, Dell 16 Plus juga tak ketinggalan. Tersedia port USB-C lengkap, HDMI, hingga dukungan Wi-Fi 7 terbaru. Keamanan juga terjamin berkat pemindai sidik jari. Ditambah kamera 1080p yang jernih dan speaker bertenaga Dolby Atmos, laptop ini siap untuk video conference maupun hiburan. Dengan baterai yang diklaim tahan lama.

 

Dell Inspiron 16 Plus tersedia dalam beberapa pilihan konfigurasi RAM dan SSD, dengan harga mulai dari $849.99. Semua varian sudah menjalankan Windows 11 dan bersertifikat Copilot+ PC.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Electronic & Acc
JBL Sense Pro dan JBL Sense Lite Resmi Meluncur di CES 2026, Hadirkan Earphone Open-Ear untuk Penggunaan Sehari-hari

JBL resmi memperkenalkan dua earphone true wireless open-ear terbarunya, JBL Sense Pro dan JBL Sense...

Electronic & Acc
X5 Alteron, Kontroller Modular Mobile Pertama di Dunia

Selama bertahun-tahun, pemain mobile gaming terjebak dalam kompromi dengan menggunakan kontroler portabel yang ringkas namun...

Handphone
Samsung All-In di HP Lipat! Tiga Smartphone Baru Disiapkan untuk 2026

Di saat publik masih menantikan inovasi terbaru tahun ini, Samsung terpantau sudah meletakkan fondasi untuk...

Hardware
EliteBoard G1a, Ambisi HP Sederhanakan Meja Kerja, Resmi Dipamerkan Di CES 2026

Selama puluhan tahun, definisi komputer meja selalu identik dengan kotak CPU besar yang bersembunyi di...

Cyber Life
Kolaborasi Sony dan Honda Lahirkan Afeela 1! Bawa Pengalaman Konsol Saat Berkendara

Dalam gelaran CES pekan ini melalui kolaborasi terbaru dari Sony dan Honda, Afeela 1, memamerkan...

Laptop
CES 2026 Panas! Alienware Bawa Panel OLED Anti-Glare ke Lini Laptop Gaming

Di tengah kemeriahan event teknologi tahunan CES 2026, Alienware kembali menegaskan posisinya sebagai pionir perangkat...

Games
Sony Hadirkan Ghost Player! Solusi Baru Hadapi Level Sulit

Sony Interactive Entertainment baru saja mengajukan sebuah paten yang berpotensi mengubah cara pemain berinteraksi dengan...

Cyber Life
Nadella Tegaskan Evolusi AI! Bukan Sekadar Model, tapi Sistem Nyata

Chairman dan CEO Microsoft, Satya Nadella, memaparkan visinya tentang arah perkembangan kecerdasan buatan pada 2026...

Electronic & Acc
Rumah Jadi Pintar Total! Samsung Unjuk Ekosistem AI Bespoke di CES 2026

Samsung Electronics memamerkan visi gaya hidup berbasis kecerdasan buatan dengan memperkenalkan ekosistem rumah pintar yang...