SHARE
Games

Setelah bertahun-tahun menjadi game eksklusif Xbox dan PC, Forza Horizon 5, salah satu game balap terlaris Microsoft, resmi mengaspal ke PlayStation 5 musim semi mendatang.

Versi PlayStation 5 dikembangkan oleh Panic Button yang dikenal berpengalaman di balik porting Doom dan Wolfenstein II untuk Nintendo Switch. Menjaminkan performa optimal, studio tersebut juga akan mempertahankan detil visual memukau dari lanskap Meksiko yang menjadi jantung game, lengkap dengan 900 mobil legendaris, 40+ update bertema, serta dua ekspansi epik: Hot Wheels dan Rally Adventure. Seluruh konten tambahan yang sebelumnya dirilis untuk Xbox dan PC juga akan tersedia sejak hari pertama, memastikan pengalaman utuh bagi pemain PlayStation.  

Sejak diluncurkan November 2021, Forza Horizon 5 langsung memecahkan rekor dengan 10 juta pemain dalam sepekan, angka yang mungkin terdongkrak lagi begitu komunitas PS5 bergabung. “Ini momen bersejarah. Kami ingin melihat bagaimana kreativitas pemain PlayStation memperkaya ekosistem Forza,” ujar perwakilan Playground Games dalam wawancara eksklusif. Cross-play antar-Xbox, PC, dan PS5 juga dipastikan aktif yang memungkinkan balapan tanpa batas platform.  

Tak sampai disitu, update Horizon Realms akan tiba bersamaan dengan peluncuran di PS5. Pemain bisa menjelajahi peta buatan komunitas yang dinamis, ditambah misi rahasia yang belum diungkap. Langkah ini sejalan dengan strategi Microsoft di bawah Phil Spencer yang kian agresif menjangkau pasar luar ekosistem Xbox. “Batas platform bukan lagi hambatan. Fokus kami adalah memastikan game dinikmati sebanyak mungkin orang,” tegas Spencer dalam konferensi investor bulan lalu.  

Antusiasme penggemar PS5 sudah terlihat. Halaman Forza Horizon 5 di PlayStation Store yang dibanjiri permintaan “wishlist” sejak pengumuman resminya.

LAINNYA DARI MASTEKNO
Cyber Life
Adobe Perkenalkan Teknologi AI Agentik untuk Photoshop, Premiere Pro, dan Acrobat

Adobe baru saja memamerkan sekilas kemampuan terbaru berbasis kecerdasan buatan (AI) yang sedang dikembangkan untuk...

Handphone
Realme GT 7 Siap Meluncur 23 April, Bawa Baterai 7.200mAh dalam Bodi Tipis 8,25mm

Realme resmi mengumumkan bahwa GT 7 akan diluncurkan di Tiongkok pada 23 April dan menjadi...

Electronic & Acc
Vivo Watch 5 Siap Meluncur 21 April, Tawarkan Baterai Tahan Hingga 22 Hari dan Fitur Kesehatan Canggih

Vivo akan meluncurkan Vivo Watch 5 pada 21 April di Tiongkok, bersamaan dengan kehadiran smartphone...

Cyber Life
YouTube Luncurkan Fitur AI Music Generator untuk Kreator, Gratis dan Bebas Hak Cipta

YouTube resmi menghadirkan fitur baru berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk para kreator kontennya. Diumumkan pada...

Electronic & Acc
Oppo Enco Free 4 Resmi Diluncurkan, TWS dengan Tuning Dynaudio dan Sertifikasi IP55

Oppo resmi meluncurkan Oppo Enco Free 4 di Tiongkok sebagai lini terbaru dari jajaran earphone...

Handphone
Motorola Siapkan Peluncuran Smartphone Baru 24 April, Meskipun Nama Resmi nya Belum Dikonfirmasikan

Meskipun perangkat seluler ini belum ada kepastian nama nya, tapi banyak yang memperkirakan bahwa perangkat...

Hardware
NVIDIA Akhirnya Rilis Varian Terjangkau dari Kartu Grafis RTX 50 Series dengan RTX 5060 Terbaru

Nvidia baru saja meluncurkan GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti yang menandai era baru...

Handphone
Honor Luncurkan Smartphone Dengan Baterai Jumbo Yang Ramping

Honor kembali menggebrak pasar smartphone, kali ini dengan lini "Power" yang langsung mencuri perhatian. Sesuai...

Games
Bocoran Oblivion Remastered Gemparkan Industri Game, Detail dan Tampilan Baru Terungkap

Kehebohan baru saja melanda komunitas gamer setelah tangkapan layar dan detail proyek remaster dari game...